Pengadilan Turki resmi mengeluarkan perintah penangkapan terhadap Ulama Gulen

(VOVworld) – Satu pengadilan di Turki, Kamis (4/8), resmi mengeluarkan perintah penangkapan terhadap Ulama Fethullah Gulen, tokoh yang dituduh Pemerintah Ankara sebagai aktor intelektualitas dalam kudeta gagal pada 15 Juli malam, sehingga menewaskan kira-kira 270 orang. Menurut kantor berita nasional Anadolu, satu pengadilan di kota Istanbul telah mengeluarkan perintah penangkapan terhadap Ulama Fethullah Gulen dengan tuduhan “memimpin kudeta pada 15/7”.


Pengadilan Turki resmi mengeluarkan perintah penangkapan terhadap Ulama Gulen - ảnh 1
Ulama Fetuhllah Gulen
(Foto: Samaa TV)


Pemerintah Turki juga menuduh bahwa Ulama Gulen, orang yang pernah menjadi sekutu Presiden Tayyip Erdogan yang sekarang sedang hidup secara migran di Amerika Serikat, sebagai aktor intelektualitas dalam kudeta militer yang gagal baru-baru ini dan Ankara berharap Washington bisa mengekstradiksi Ulama Gulen ke Turki untuk diadili. Akan tetapi, pihak Amerika Serikat berpendapat bahwa Turki harus memberikan cukup bukti tentang keterlibatan Ulama Gulen dalam kudeta tersebut. Sekarang pihak Pemerintah Ankara hanya mengeluarkan tuduhan-tuduhan saja, tapi belum mengeluarkan bukti kongkrit apapun tentang Ulama Gulen.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain