Pengelolaan Bibit Udang yang Baik untuk Capai Target Ekspor Sebanyak 10 Miliar USD pada 2025

(VOVWORLD) - Udang bibit input perlu dikelola baik untuk melaksanakan secara berhasil  target mencapai 10 miliar USD nilai ekspor udang hingga tahun 2025. Demikianlah bimbingan Deputi Menteri Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Vietnam, Phung Duc Tien pada Konferensi Pengelolaan Bibit Udang Air Tawar dan Menandatangani Status Koordinasi pada 2021 yang diadakan di Provinsi Soc Trang pada Jumat (22/1).
Pengelolaan Bibit Udang yang Baik untuk Capai Target Ekspor Sebanyak 10 Miliar USD pada 2025 - ảnh 1Konferensi Pengelolaan Bibit Udang Air Payau dan Menandatangani Status Koordinasi pada 2021 (Foto: VOV)
Menurut Direktorat Perikanan Vietnam, arena budidaya udang air tawar di seluruh negeri mencapai 738.000 hektar pada 2020, kebutuhan tentang bibit mencapai sekitar 130 miliar ekor. Seluruh negeri mempunyai 2.224 basis produksi udang bibit. Kawasan produksi udang bibit utama terletak di berbagai provinsi di kawasan Trung Bo Selatan.

Deputi Menteri Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Vietnam, Phung Duc Tien juga meminta semua badan dan unit supaya memperkuat inspeksi dan pemeriksaan pengelolaan udang bibit input dan meninjau pemberian sertifikasi terhadpa daerah budidaya, basis budidaya sesuai dengan peraturan. Sekaligus, pengendalian wabah harus dilaksanakan secara ketat sesuai dengan proses.

Komentar

Yang lain