Pengumuman Festival Adu Kerbau Do Son sebagai pusaka budaya non-bendawi nasional

(VOVworld) – Pada Kamis malam (12 September), Komite Rakyat kota Hai Phong mengadakan upacara mengumumkan keputusan Festival Adu Kerbau Do Son sebagai pusaka budaya non-bendawi nasional. Ini merupakan salah satu diantara aktivitas-aktivitas dalam serentetan event penyambutan Tahun wisata nasional daerah dataran rendah sungai Merah – Hai Phong 2013.

Pengumuman Festival Adu Kerbau Do Son sebagai pusaka budaya non-bendawi nasional - ảnh 1
Adu Kerbau di Do Son diakui sebagai pusaka budaya non-bendawi nasional
(Foto: danviet.vn)

Pada upacara ini, Wakil Ketua Komite Rakyat kota Hai Phong, Le Khac Nam menegaskan bahwa Festival Adu Kerbau Do Son sudah ada sejak kira-kira 1.000 tahun lalu. Setelah mengalami berbagai pasang surutnya sejarah, pada 1990, Festival ini dipulihkan. Selama 24 tahun diadakan secara terus-menerus, Festival ini tidak henti-hentinya dikonservasikan dan dapat mengembangkan semua nilai, serta menyempurnakan dan meningkatkan skalanya, bersamaan itu tetap terjaga semua faktor folklor, nilai budaya tradisionalnya. Festival Adu Kerbau Do Son mendapat pengakuan sebagai pusaka budaya non-bendawi nasional memberikan sumbangan yang penting dalam membangun, mengkonservasikan dan mengembangkan kebudayaan Vietnam yang maju dan kental dengan identitas bangsa./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain