Perancis dan Rusia memperkuat kerjasama melawan pasukan IS

(VOVworld)- Masalah kerjasama dalam melawan organisasi yang menanaman diri sebagai “ Negara Islam” (IS) di Suriah merupakan isi utama dalam pembicaraan antara Menteri Pertahanan (Menhan) Perancis, Jean Yves Le Drian dengan timpalannya dari Rusia, Sergei Shoigu dalam kunjungan resmi  di Rusia, 21/12 ini.

Perancis dan Rusia memperkuat kerjasama melawan pasukan IS - ảnh 1
Menteri Pertahanan Perancis, Jean Yves Le Drian (Ilustrasi).
(Foto: www.tienphong.vn)


Menurut pidato Jean Yves Le Drian kepada kalangan pers sebelum berangkat menuju ke Moskwa, Ibukota Rusia, dua  fihak akan mengungkapkan masalah pembagian informasi intelijen yang bersangkutan dengan kelompok-kelompok mujahidin, menyepakati daftar kelompok-kelompok bersenjata yang dianggap sebagai kaum teroris dan cara-cara yang bisa dilakukan Rusia untuk memperkuat serangan terhadap IS yang dianggap sebagai musuh bersama dari kedua negara. Jean Yves Le Drian dan timpalan-nya dari Rusia, Sergei Shoigu juga akan membahas langkah-langkah untuk mencegah bahaya tabrakan  antara pesawat milier dua fihak ketika ikut perang  di wilayah Suriah.


Komentar

Yang lain