Perdana Menteri baru Georgia menekankan perlunya menormalisasikan hubungan dengan Rusia

(VOVworld) - Perdana Menteri baru Georgia, Bidzina Ivanishvili telah menekankan perlunya menormalisasikan hubungan dengan Rusia demi kepentingan dua negara dan dua bangsa. Perdana Menteri (PM) Bidzina Ivanishvili mengeluarkan pernyataan tersebut setelah pertemuan dengan Ketua Komisi Eropa (EC), Jose Manuel Baroso pada Senin siang (12 November) di kota Brussel, Belgia.  


Perdana Menteri baru Georgia menekankan perlunya menormalisasikan hubungan dengan Rusia - ảnh 1
PM Georgia menekankan perlunya menormalisasikan hubungan dengan Rusia 
(Foto: baodongnai.com.vn)

PM Bidzina Ivanisvili berharap supaya Pemerintah Rusia akan melakukan tindakan-tindakan yang sama guna mencegah ketegangan bereskalasi dalam hubungan bilateral untuk menormalisasikan hubungan dengan Georgia. Beliau berkomitmen akan berusaha sekuat tenaga guna memperbaiki dan memperkuat hubungan persahabatan dan kerjasama tradisional antara dua negara, demi kepentingan dua bangsa, demi rakyat Georgia serta rakyat Rusia./.

Komentar

Yang lain