Perdana Menteri Jepang yang Baru Mengadakan Pembicaraan Telepon dengan Presiden Rusia untuk Dorong Hubungan Bilateral

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Jepang yang baru Kishida Fumio, pada malam 7 Oktober (waktu setempat) melakukan pembicaraan telepon dengan Presiden Rusia Putin, membahas perjanjian damai, termasuk perselisihan terkait Kepulauan Utara (Rusia menyebutnya sebagai Kuril), langkah-langkah untuk memperkuat hubungan kerjasama antara kedua negara di waktu mendatang. Pada pembicaraan tersebut, Presiden Putin mengucapkan selamat kepada Perdana Menteri baru Kishida Fumio sebagai PM Jepang ke-100, dan mengharapkan kedua pihak akan melanjutkan dialog tentang masalah umum antara kedua negara, termasuk implementasi kesepakatan yang dicapai antara PM Abe Shinzdo dan dirinya di Singapura pada 2018. PM Kishida Fumio mengucapkan selamat kepada Presiden Putin yang tengah berulang tahun dan berharap kedua pihak akan terus mengembangkan hubungan Jepang-Rusia di berbagai bidang, termasuk penandatanganan perjanjian perdamaian.

Komentar

Yang lain