Perdana Menteri Nguyen Tan Dung menerima Menteri Hukum Swedia Beatrice Ask

(VOVworld) - Pada Rabu sore, (27 Februari), di Kantor Pemerintah, Perdana Menteri Vietnam Nguyen Tan Dung menerima Menteri Hukum Swedia, Beatrice Ask yang sedang melakukan kunjungan kerja di Vietnam.

Perdana Menteri Nguyen Tan Dung menerima Menteri Hukum Swedia Beatrice Ask - ảnh 1
Perdana Menteri Nguyen Tan Dung menerima Menteri Hukum Swedia, Beatrice Ask
(Foto: vietnamplus.vn)

Pada penerimaan ini, Perdana Menteri Nguyen Tan Dung menegaskan bahwa Vietnam akan berusaha sekuat tenaga untuk bersama dengan Swedia membawa hubungan antara dua negara semakin berkembang secara intensif, ekstensif dan efektif di bidang ekonomi, perdagangan, investasi, ODA, hukum, pencegahan dan pemberantasan kriminalitas dan lain-lain. Perdana Menteri Nguyen Tan Dung mengusulkan kepada Swedia supaya bekerjasama dan membantu Vietnam dalam pekerjaan penataran tenaga kader, bantuan alat-alat teknik dalam mencegah dan memberantas kriminalitas, terus menciptakan syarat yang kondusif kepada komunitas diaspora Vietnam yang sedang belajar, bekerja dan tinggal di Swedia supaya mendapat kehidupan yang stabil. Menteri Betrice Ask menegaskan bahwa Kementerian Hukum Swedia akan terus bekerjasama secara erat dengan Kementerian Keamanan Publik Vietnam maupun semua kementerian dan instansi yang bersangkutan untuk menggelarkan secara berhasil-guna semua aktivitas yang sudah disetujui oleh dua pihak, khususnya di bidang mencegah dan memberantas kriminalitas serta memperkuat aktivitas-aktivitas kerjasama baru antara dua negara./.

Komentar

Yang lain