Peringatan HUT ke-100 Pembangunan dan Perkembangan Kota Nha Trang

(VOVWORLD) - Upacara peringatan HUT ke-100 pembangunan dan perkembangan Kota Nha Trang (1924-2024), HUT ke-15 Pengakuan Kota Nha Trang sebagai perkotaan tingkat Satu di bawah Provinsi Khanh Hoa (2029-2024) telah diselenggarakan pada Selasa pagi (02 April), di Kota Nha Trang.
Peringatan HUT ke-100 Pembangunan dan Perkembangan  Kota Nha Trang - ảnh 1Deputi PM Tran Hong Ha berbicara di depan upacara tersebut (Foto: VOV)

Sehubungan dengan kesempatan ini, Komite Rakyat Provinsi Khanh Hoa menyelenggarakan Upacara pengumuman Keputusan Perdana Menteri (PM) tentang penyesuaian perancangan umum Kota Nha Trang sampai tahun 2040. Menurut perancangan, Kota Nha Trang akan menjadi perkotaan laut, pulau yang hijau, indah, dan berkembang secara berkesinambungan, pelayanan yang beraneka, jasa wisata yang berkaliber nasional dan internasional yang dikaitkan dengan nilai-nilai pemandangan alam dan kebudayaan serta ekologi yang khas, selangkah demi selangkah berupaya menjadi satu kota pusat keuangan-perdagangan yang berkaliber nasional dan regional di kawasan Asia Tenggara.

 

Komentar

Yang lain