Perjanjian EVFTA akan diterapkan pada tahun 2018

(VOVworld) – Perutusan Uni Eropa di Vietnam, Senin pagi (7/12) mengadakan jumpa pers tentang hasil-hasil penting yang dicapai dalam kunjungan Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Tan Dung di Komisi Eropa, diantaranya ada penyelesaian resmi Perjanjian Perdagangan Bebas Uni Eropa – Vietnam (EVFTA). Duta Besar, Kepala Perutusan Uni Eropa di Vietnam, Bruno Angelet telah menunjukkan 3 hal yang paling penting dalam perjanjian EVFTA ini, yaitu masalah tentang ekonomi perdagangan, perbaikan institusi dan hukum serta keamanan regional. EVFTA akan mengalami proses pengesahan dan menurut rencana, perjanjian ini akan resmi berlaku pada tahun 2018. waktu dua tahun merupakan waktu bagi para pihak menyiapkan secara teliti semua pasal dan syarat untuk melaksanakan perjanjian ini secara efektif.


Perjanjian EVFTA akan diterapkan pada tahun 2018 - ảnh 1
Jumpa pers tersebut
(Foto: cafef.vn)


Pihak Uni Eropa juga akan memberikan bantuan-bantuan teknik yang perlu kepada Vietnam sampai saat perjanjian ini berlaku. Bruno Angelet memberitahukan: “Kami punya program-program kerjasama untuk Vietnam sendiri. Diantaranya, bantuan tentang perdagangan dan investasi merupakan program MUTRAP yang bisa membantu meningkatkan kemampuan Vietnam dalam semua aktivitas perdagangan internasional dan mengekspor produknya. Bersamaan itu ialah program bantuan untuk negara-negara anggota ASEAN untuk melaksanakan secara baik Komunitas Ekonomi ASEAN, diantaranya juga ada satu isi tentang bantuan untuk Vietnam. Di bidang keuangan publik dan masalah tarif, Uni Eropa membantu Vietnam meningkatkan kemampuan keuangan publik, menjamin keseimbangan tahun fiskal”.

Perjanjian EVFTA juga membantu Vietnam dalam proses penggeseran ke satu perekonomian hijau dan lebih cerdas, membantu Vietnam meningkatkan daya saing di pasar internasional. Bersamaan itu, perjanjian ini juga membuka pintu satu pasar yang sangat potensial bagi badan-badan usaha Uni Eropa.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain