Pesawat terbang AS melakukan serangan terhadap Pakistan

(VOVworld) - Para pejabat Pakistan memberitahukan bahwa pada Rabu 13 Juni dan Kamis pagi 14 Juni, semua pesawat terbang tanpa awak Amerika Serikat telah melakukan berturut-turut dua serangan udara terhadap kawasan  suku  di Timur Laut  Pakistan, tempat yang dianggap sebagai  sarang anasir pasukan Taliban dan jaringan Al Qaeda.

Pesawat terbang AS melakukan serangan terhadap Pakistan - ảnh 1

Pesawat terbang tanpa awak Amerika Serikat.
(Foto: internet).


Semua serangan udara  dengan pesawat terbang tanpa awak Amerika Serikat di Pakistan  jauh meningkat sejak Konferensi Puncak NATO di Chicago (Amerika Serikat) berakhir pada bulan lalu, tetapi tidak mencapai permufakatan manapun  untuk menghentikan  blokade yang dilakukan Pakistan  terhadap jalan pemberian bantuan dari NATO ke Afghanistan yang  telah memakan waktu enam bulan ini. Jalan pemberian bantuan ini telah diblokir oleh Pakistan karena kemarahan tentang serangan udara  yang keliru sasaran yang dilakukan Amerika Serikat terhadap Pakistan pada 26 November 2011 sehingga menewaskan 24 serdadu Pakistan./.



Komentar

Yang lain