PM baru Australia dilantik.

(VOVworld) - Pada Selasa pagi (15 September), mantan Menteri Komunikasi Australia, Malcolm Turnbull dilantik menjadi Perdana Menteri di depan Gubernur Jenderal Peter Cosgrove dan merupakan PM ke-29 di Australia. 


PM baru Australia  dilantik. - ảnh 1
PM baru Australia, Malcolm Turnbull dilantik.
(Foto: Kantor Berita Vietnam)

Ketika berbicara di depan  para wartawan, PM baru  Malcolm Turnbull memberitahukan akan tetap mempertahankan satu “kabinet tradisional” untuk menjamin semua keputusan yang diajukan mendapatkan kesepakatan dari mayoritas anggota. Dia juga mengatakan bahwa hal yang dia utamakan ialah akan mendorong ekonomi dengan komitmen “meniupkan angin baru” kepada perekonomian Australia yang sedang menunjukkan tanda-tanda kerosotan, mempertahankan pandangan Australia dalam masalah menghadapi perubahan iklim. Namun, dia menegaskan akan tidak menyerukan penyelenggaraan pemilihan lebih awal untuk menggunakan keunggulan atau memperkokoh kekuasaan ketika menyatakan bahwa Parlemen yang sekarang ada akan tidak beraktivitas sampai akhir masa bakti yang berarti sampai ke pemilu mendatang yang direncanakan pada September tahun 2016.

Setelah dilantik, Malcolm Turnbull juga mengadakan rapat kabinet yang pertama dan direncanakan akan melakukan perombakan kecil dalam pemerintah.


Komentar

Yang lain