PM Lakukan Dialog dengan Petani

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Pham Minh Chinh pada Minggu pagi (29 Mei), di Provinsi Son  La melakukan dialog langsung dengan para petani dalam rangka Konferensi PM Pemerintah berdialog dengan petani Vietnam kali ke-4 tahun 2022.
PM Lakukan Dialog dengan Petani - ảnh 1PM Pham Minh Chinh berbicara di depan konferensi tersebut (Foto: VOV)

Dengan tema: “Menambahkan kekuatan, mendukung petani, melaksanakan visi pengembangan pertanian dan pedesaan secara berkesinambungan”, Konferensi kali ini merupakan peluang bagi Pemerintah, PM Pemerintah, kementerian dan instansi untuk langsung  memahami  pikiran dan hasrat para petani; tukar-menukar semua kesulitan, problematik, tantangan, rekomendasi dan solusi.

PM menekankan bahwa semua masalah dan isi pembahasan dan pertukaran di konferensi ini akan turut menambahkan dasar praktik untuk membuat strategi pengembangan pertanian, pedesaan  yang berkesinambungan, dan meningkatkan kehidupan petani. /.

Komentar

Yang lain