PM Nguyen Tan Dung menerima Dubes Panama dan Dubes Bangladesh sehubungan dengan awal masa baktinya di Vietnam

(VOVworld) – Di kantor Pemerintah Vietnam, pada Rabu sore (21 Januari), Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Tan Dung menerima Duta Besar (Dubes) Republik Panama, Servio Sammodio. Sehubungan dengan awal masa baktinya di Vietnam, pada pertemuan ini, PM Nguyen Tan Dung menekankan bahwa di atas dasar kerjasama politik, diplomatik yang baik antara dua negara, Vietnam dan Panama perlu mendorong lebih lanjut lagi semua bidang kerjasama yang masih potensial, diantaranya ada kerjasama ekonomi, perdagangan, investasi dan sains- tenologi.

PM Nguyen Tan Dung menerima Dubes Panama dan Dubes Bangladesh sehubungan dengan awal masa baktinya di Vietnam - ảnh 1
PM Nguyen Tan Dung dan Dubes Panama
(foto : nguyentandung.org)

 PM meminta kepada dua fihak supaya cepat menandatangani Perjanjian merangsang dan memproteksi investasi, Perjanjian anti pajak dobel; memperkuat koordinasi, saling mendukung pendirian yang adil  di forum internasional, khususnya di PBB dan bertukar delegasi berbagai tingkat untuk memperkuat pengertidan dan kepercayaan antara dua negara, dua bangsa.

Menerima Duta Besar Bangladesh, Shahab, PM Nguyen Tan Dung menegaskan bahwa Vietnam akan berupaya sekuat tenaga untuk bersama dengan Bangladesh membawa hubungan kerjasama bilateral semakin menjadi intensif di semua bidang, khususnya kerjasama tentang ekonomi, perdagangan, investasi, pariwisata, temu pertukaran rakyat. Dia juga menyatakan bahwa Pemerintah Vietnam dengan hangat menyambut Presiden Bangladesh yang cepat melakukan kunjungan di Vietnam./.

Komentar

Yang lain