PM Nguyen Xuan Phuc memeriksa pekerjaan siap siaga bertempur di pasukan Brimob

(VOVworld) – Sehubungan dengan Hari Raya Tahun Baru Tradisional Imlek (Hari Raya Tet) 2017, Perdana Menteri (PM) Nguyen Xuan Phuc, Selasa sore (24/1) telah mengunjungi dan memeriksa perkerjaan siap siaga bertempur di Korps Brigade Mobil (Brimob).


PM Nguyen Xuan Phuc memeriksa pekerjaan  siap siaga bertempur di pasukan Brimob - ảnh 1
PM Nguyen Xuan Phuc memeriksa pekerjaan
siap siaga bertempur di pasukan Brimob
(Foto: vov.vn)

Menekankan latar belakang di dalam negeri dan di dunia, khusus perkembangan-perkembangan yang rumit dan sulit diduga dari kriminalitas pada tahun 2017, PM Nguyen Xuan Phuc menyatakan bahwa ini merupakan tantangan yang menimbulkan pengaruh langsung terhadap pekerjaan menjamin keamanan nasional dan menjaga ketertiban serta keselamatan sosial. Beliau menunjukkan bahwa situasi tersebut mengajukan tugas yang sangat berat  kepada pasukan keamanan publik pada umumnya dan Brimob pada khususnya untuk tahun 2017 dan tahun-tahun berikutnya. Tanggung-jawab pasukan keamanan publik dan Brimob ialah harus mengalahkan semua intrik dan aktivitas sabotase yang dilakukan oleh kekuatan-kekuatan permusuhan dan kriminalitas, memundurkan bahaya, menyingkirkan faktor yang menimbulkan destabilitas terhadap keamanan dan ketertiban. PM Nguyen Xuan Phuc percaya bahwa dengan tradisi bertempur, pembangunan dan tumbuh mendewasa dari satu satuan Pahlawan Angkatan Bersenjata, Brimob akan menyelesaikan secara menonjol tugas yang dilimpahkan dan mencapai banyak prestasi baru yang menonjol pada tahun 2017 dan turut membela Tanah Air Vietnam sosialis secara mantap.

Komentar

Yang lain