PM Pham Minh Chinh akan Pimpin Konferensi tentang Pembangunan Daerah Trung Bo Utara dan Pesisir Trung Bo

(VOVWORLD) -  Konferensi Pelaksanaan Resolusi Polit Biro Komite Sentral Partai Komunis Vietnam tentang Pengembangan Sosial-Ekonomi, Penjaminan Pertahanan dan Keamanan Daerah Trung Bo Utara dan Pesisir Trung Bo (Vietnam Tengah) hingga Tahun 2030, Visi Tahun 2045 dan Promosi Investasi Daerah direncanakan berlangsung pada tgl 5 Februari di Kota Quy Nhon, Provinsi Binh Dinh. Ini merupakan daerah dengan peran dan posisi strategis yang amat penting tentang ekonomi, politik, sosial, ekonomi, lingkungan, pertahanan, keamanan, dan diplomasi, khususnya dalam Strategi Pengembangan Ekonomi Kelautan yang Berkelanjutan.
PM Pham Minh Chinh akan Pimpin Konferensi tentang Pembangunan Daerah Trung Bo Utara dan Pesisir Trung Bo - ảnh 1Panorama jumpa pers tentang konferensi tersebut (Foto: qdnd.vn)

Dengan tema: “Konektivitas-Terobosan dari Ekonomi Kelautan-Pembangunan yang Pesat dan Berkelanjutan”, konferensi tersebut merupakan ajang yang bermakna sangat penting terhadap perkembangan empat belas provinsi di daerah Trung Bo Utara dan Pesisir Trung Bo. Perdana Menteri Vietnam, Pham Minh Chinh akan bersama dengan pemimpin berbagai kementerian, instansi, daerah, asosiasi badan usaha, dan para investor menghadiri konferensi tersebut.

Komentar

Yang lain