PM Pham Minh Chinh Hadiri Forum Badan Usaha Vietnam

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh, pada Senin pagi (21 Februari), menghadiri dan menyampaikan pidato penting di Forum Tahunan Badan Usaha Vietnam dengan tema: “Pemulihan dan Pengembangan Rantai Pasokan dalam Konteks Kenormalan Baru”.
PM Pham Minh Chinh Hadiri Forum Badan Usaha Vietnam - ảnh 1PM Pham Minh Chinh berbicara pada forum tersebut (Foto: VOV)

Pada Forum tersebut, Menteri Perencanaan dan Investasi Vietnam, Nguyen Chi Dung memberitahukan bahwa pada 2021, Vietnam mencapai hasil-hasil penting. Ekonomi makro terus dijaga secara stabil, inflasi terkontrol. Nilai ekspor meningkat 22,6% dengan perolehan sekitar 670 miliar VND, tertinggi hingga sekarang, membawa Vietnam menjadi salah satu di antara 20 negara yang berskala dagang terbesar di dunia. Penyerapan modal FDI pada 2021 meningkat tinggi (9,2%). Vietnam sekarang menjadi salah satu di antara 6 negara yang memiliki pencakupan vaksin Covid-19 yang tinggi di dunia, dari Oktober 2021 telah berpindah ke status beradaptasi secara aman dan fleksibel, mengendalikan wabah Covid-19 secara efektif, menciptakan kondisi bagi pemulihan dan pengembangan sosial-ekonomi.

Pada konferensi tersebut, PM Pham Minh Chinh menekankan bahwa tahun 2021 merupakan tahun yang mempunyai makna sangat penting bagi Vietnam, menciptakan fondasi untuk pelaksanaan target-target dan arahan strategis sampai tahun 2030. Vietnam tengah memiliki peluang untuk berkembang pesat, berdasarkan pada fondasi induk negara, usaha memajukan tanah air, potensi, posisi, dan prestise tanah air setelah 35 pelaksanaan pembaruan. Ini juga merupakan waktu untuk menguji kapabilitas, kreativitas dan kemampuan beradaptasi dari Pemerintah dan badan usaha agar bersama-sama mengatasi semua kesulitan dengan semangat “ringan sama dijinjing, berat sama dipikul”, “kepentingan diharmoniskan, kesulitan yang dibagikan” .

Komentar

Yang lain