PM Pham Minh Chinh Hadiri Konferensi Evaluasi Instansi Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup

(VOVWORLD) - Pada Minggu (31 Desember), Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh menghadiri Konferensi evaluasi pekerjaan tahun 2023, menggelar orientasi dan tugas pekerjaan tahun 2024 dari Instansi Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup.
PM Pham Minh Chinh Hadiri Konferensi Evaluasi Instansi Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup - ảnh 1PM Pham Minh Chinh berbicara pada konferensi tersebut (Foto: VOV)

Pada konferensi tersebut, PM Pham Minh Chinh mencatat dan menghargai instansi tersebut yang telah melakukan dengan baik pengambilan pendapat masyarakat terhadap Rancangan Undang-Undang mengenai Pertanahan (amandemen). Kementerian Sumber Daya Alam dan Lingkungan Hidup Vietnam dengan peranan sebagai Pemimpin telah memberikan masukan kepada Pemerintah untuk mengatasi kesulitan dalam Rancangan Undang-Undang tersebut, dan menjamin kesinkronan dan penyatuan dalam sistem perundang-undangan.

Pada waktu mendatang, PM Pham Minh Chinh meminta instansi tersebut supaya memfokuskan semua sumber daya dalam penyelesaian Rancangan Undang-Undang mengenai Pertanahan (amandemen), menjamin kualitas untuk disampaikan ke Majelis Nasional untuk disahkan pada persidangan  yang akan datang, segera menggelar pelaksanaan Undang-Undang tersebut setelah disahkan bersama dengan Undang-Undang mengenai Sumber Daya Air (amandemen).

Komentar

Yang lain