PM Pham Minh Chinh Kirimkan Surat Ucapan Selamat kepada Warga Etnis Khmer Sehubungan dengan Hari Raya Chol Chnam Thmay

(VOVWORLD) - Sehubungan dengan Hari Raya Chol Chnam Thmay 2021 dari warga etnis Khmer, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh mengirimkan surat ucapan selamat kepada warga dan biksu-biksuni etnis Khmer.

PM Pham Minh Chinh Kirimkan Surat Ucapan Selamat kepada Warga Etnis Khmer Sehubungan dengan Hari Raya Chol Chnam Thmay - ảnh 1Ilustrasi (Foto: chinhphu.vn)
 
Ia memberitahukan bahwa ini untuk pertama kalinya Vietnam memiliki satu proyek dan satu program target nasional khusus untuk pengembangan induk sosial-ekonomi daerah pemukiman warga etnis minoritas dan daerah pegunungan, mengajukan banyak target yang praksis untuk memecahkan masalah-masalah yang mendesak di daerah pegunungan, dan daerah di mana syarat sosial-ekonomi masih sulit.
PM Pham Minh Chinh percaya bahwa dengan tekad dari semua tingkat, instansi, dan warga dalam melaksanakan secara ketat ketentuan tentang pencegahan dan penanggulangan wabah Covid-19, warga etnis Khmer bisa menyambut Hari Raya Chol Chnam Thmay dengan tenang tenteram, dengan penuh makna budaya, mengembangkan jati diri dan adat-istiadat tradisional yang baik. Bersamaan itu, terus mengembangkan tradisi patriotisme, persatuan, aktif belajar dan berlatih, bekerja dan berproduksi, turut bersama-sama seluruh negeri menyukseskan semua target dan tugas pengembangan sosial-ekonomi yang telah diajukan.

Komentar

Yang lain