PM Pham Minh Chinh: Provinsi Quang Binh Semakin Memberikan Kontribusi yang Lebih Banyak Pada Perkembangan Tanah Air

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh, pada Minggu malam (02 Juni), di Provinsi Quang Binh, telah menghadiri upacara peringatan ke-420 Pembentukan Provinsi Quang Binh (1604-2024), ke-75 Hari Provinsi Quang Binh melakukan pemberontakan (15/7/1949-15/7/2024) dan ke-35 berdirinya kembali Provinsi (1/7/1989-1/7/2024).
PM Pham Minh Chinh: Provinsi Quang Binh Semakin Memberikan Kontribusi yang Lebih Banyak Pada Perkembangan Tanah Air - ảnh 1PM Pham Minh Chinh berbicara di depan upacara tersebut (Foto: VOV)

Berbicara di depan upacara tersebut, PM Pham Minh Chinh menekankan bahwa Provinsi Quang Binh selalu merupakan bumi yang mempunyai posisi strategis yang penting dari tanah air, semakin menegaskan peranan dan posisi penting, memberikan kontribusi yang lebih banyak pada perkembangan tanah air, dibuktikan dengan angka-angka yang mengesankan di banyak bidang. PM Pham Minh Chinh menekankan:         

Seluruh Vietnam percaya bahwa Komite Partai Komunis, pemerintahan dan rakyat Provinsi Quang Binh terus bersatu, dinamis, kreatif, berani berpikir, berani berindak, berani melakukan terobosan untuk menyukseskan semua target, strategi, dan visi yang telah ditetapkan, memberikan kontribusi yang lebih banyak bagi usaha pembangunan dan pembelaan Tanah Air”. 

Setelah upacara peringatan, dilangsungkan program kesenian khusus dengan tema: “Provinsi Quang Binh Berhasrat dan Berkembang”. Akhirnya adalah acara  pertunjukan tata cahaya dengan sistem proyektor laser berteknologi tinggi dan 1.000 flycam drone sehingga membuat citra yang tipikal tentang Provinsi Quang Binh.  

Komentar

Yang lain