PM Pham Minh Chinh: Terus Kembangkan Potensi, Kreativitas Kaum Perempuan Viet Nam

(VOVWORLD) - Kongres Nasional Perempuan ke-13, masa bakti 2022-2027 resmi dibuka pada Kamis pagi (10 Maret) dengan dihadiri 959 utusan yang mewakili berbagai lapisan perempuan di seluruh negeri.
PM Pham Minh Chinh: Terus Kembangkan Potensi, Kreativitas Kaum Perempuan Viet Nam - ảnh 1Pimpinan Partai dan Negara menghadiri kongres  (Foto: vov)

Dalam pidato pembukaan kongres tersebut, Ketua Gabungan Asosiasi Perempuan Viet Nam angkatan XII, Ha Thi Nga  menekankan ini adalah event politik penting, pesta besar berbagai lapisan perempuan seluruh negeri, menandai perkembangan gerakan perempuan dan  Gabungan Asosiasi Perempuan Viet Nam. Kongres ini mengeluarkan orientasi, tugas untuk masa bakti mendatang. Di antaranya terus merapati, mengkonkretkan haluan, kebijakan Partia, tugas pengembangan sosial-ekonomi dan pembelaan tanah air.

PM Pham Minh Chinh: Terus Kembangkan Potensi, Kreativitas Kaum Perempuan Viet Nam - ảnh 2PM Pham Minh Chinh berpidato di depan kongres  (Foto: vov)

Di depan kongres tersebut, Perdana Menteri Pham Minh Chinh menegaskan bahwa dalam sepanjang sejarah penegakan dan penjagaan tanah air, di tahap apapun, keadaan apapun, kaum perempuan Viet Nam telah mengatasi semua kesulitan, rintangan, memberikan kontribusi, dedikasi besar, turut membangun dan membela dengan mantap tanah air Viet Nam.

Agar Gabungan Asosiasi Perempuan Viet Nam terus menegaskan dan meningkatkan peran utama dalam pekerjaan di kalangan perempuan, menjadi organisasi profestional, efektif, dengan proaktif menangani masalah-masalah kaum perempuan, menggerakkan masyarakat melaksanakan target kesetaraan gender di kawasan dan di dunia, PM Pham Minh Chinh meminta: “Mengembangkan lebih lanjut lagi potensi, keunggulan kaum perempuan di semua bidang, wilayah, melaksanakan lebih baik perawatan dan perlindungan hak dan kepentingan yang sah dan layak kaum perempuan. Fokus melaksanakan secara sinkron semua solusi untuk membangun kaum perempuan Viet Nam yang berkembang dan berintegrasi dengan semua nilai zaman yang dikaitkan menjaga, mengembangkan nilai tradisi bangsa Viet Nam  yaitu, patriotisme, persatuan, kesetiaan, kerajinan, kemandirian, perasan, kejujuran, tanggung-jawab, kreativitas dan perkembangan yang menyeluruh”.

 

Komentar

Yang lain