PM Tiongkok menemumui pemimpin negara-negara anggota ASEAN.

(VOVworld) - Pada Minggu (18 November), Perdana Menteri (PM) Tiongkok, Hu Jin-tao mengadakan pertemuan-pertemuan   secara terpisah dengan  para pemimpin  Kamboja, Indonesia dan Malaysia di sela-sela  Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN-21 di Phnom Penh (Kamboja). Pada pertemuan dengan PM negeri tuan rumah Hunsen,  PM Hu Jin-tao menegaskan: Tiongkok akan terus mendukung Kamboja dalam pengembangan sosial-ekonomi, memperkuat  kerjasama praksis dengan Kamboja dan merangsang  banyak  badan usaha Tiongkok melakukan investasi di negara ini.

PM Tiongkok menemumui pemimpin negara-negara anggota ASEAN. - ảnh 1
PM Tiongkok Wen Jia-bao
(Foto:vietnamplus.vn)

          Pada pertemuan dengan Presiden Susilo Bambang  Yudhoyono, dua pihak  menegaskan:  Dua negara selalu  meletakkan hubungan bilateral di atas dasar  kepercayaan dan saling menghormati kepentingan. PM Hu Jin-tao  juga berkomitmen akan merangsang badan usaha Tiongkok pada Indonesia untuk mencapai  keseimbangan  perdagangan bilateral.  Dua pemimpin  juga telah  berbahas tentang  isi-isi  yang dibabahas pada Konferensi Tingkat Tinggi Asia Timur ke-7 yang akan berlangsung pada 19 dan 20 November ini, dan juga sepakat bahwa  semua pihak peserta  harus berupaya mencapai kebulatan pendapat  dan kerjasama   untuk menangani secara efektif  semua sengketa  di kawasan  demi perdamaian,  kestabilan dan kesejahteraan bersama.

          Sedangkan pada pertemuan dengan PM Malaysia, Najib Razak, PM Tiongkok Hu Jin-tao  mengatakan bahwa  hubungan dua negara  selama beberapa tahun belakangan ini berkembang semakin  baik d atas dasar saling menghormati dan saling mendukung di semua bidang  keamanan dan politik, bersmaan itu mencapai kemajuan-kemajuan istimewa, terutama dalam kerjasama  keuangan, proyek dan  dalam  aktivitas  pertukaran kebudayaan./.


Komentar

Yang lain