PM Tiongkok mengimbau untuk memperkuat kerjasama Tiongkok-AS di bidang listrik tenaga nuklir

(VOVWORLD) - Ketika menerima pendiri bersama Grup Microsoft dan Presiden Grup “TerraPower Bill Gates”, Jumat (3/11), di Beijing, Perdana Menteri (PM) Tiongkok, Li Keqiang mengimbau kepada Tiongkok dan Amerika Serikat (AS) supaya terus memperhebat kerjasama di bidang teknologi listrik tenaga nuklir generasi baru. 
 PM Tiongkok mengimbau untuk memperkuat kerjasama Tiongkok-AS di bidang listrik tenaga nuklir - ảnh 1PM Tiongkok, Li Keqiang  (Foto: Vietnamplus)

PM Li Keqiang menekankan penghargaan dan komitmen dalam membantu usaha mendorong hubungan kemitraan Tiongkok-AS di bidang listrik tenaga nuklir. Tiongkok berharap supaya mengkonektivitaskan keunggulan tentang sumber talenta yang teraneka-ragam dengan teknologi mutakhir dari luar negeri untuk memperhebat lebih lanjut lagi kerjasama internasional dan mencapai terobosan-terobosan baru tentang teknologi. Grup Industri Nuklir Tiongkok (CNNC) dan Grup “TerraPower Bill Gates”, pada akhir September 2017, telah menandatangani permufakatan tentang pembentukan patungan usaha “Global Innovation Nuclear Energy Technology Co.”. PM Tiongkok menganggap ini sebagai proyek pelopor dalam kerjasama teknologi tinggi Tiongkok-AS dan berharap supaya dua negara akan mencapai hasil-hasil kerjasama di bidang-bidang pengembangan teknologi listrik tenaga nuklir generasi baru. 

Komentar

Yang lain