PM Vietnam, Nguyen Tan Dung menerima Duta Besar Kuba

(VOVworld)- Pada Kamis sore ( 28 November), di Kantor Pemerintah, Perdana Menteri Vietnam, Nguyen Tan Dung telah  menerima Duta Besar Kuba, Herminio Lopez Diaz yang melakukan kunjungan kehormatan sehubungan dengan masa bakti baru di Vietnam.

PM Vietnam, Nguyen Tan Dung menerima Duta Besar Kuba - ảnh 1
Perdana Menteri Vietnam, Nguyen Tan Dung telah  menerima Duta Besar Kuba, Herminio Lopez Diaz.
  Ketika berbicara di sini, PM Vietnam, Nguyen Tan Dung menegaskan bahwa Vietnam dengan khusus menghargai dan akan berupaya sekuat tenaga untuk bersama dengan Kuba membawa hubungan antara dua negara  menjadi semakin intensif, efektif dan praksis demi  perkembangan bersama dua negara.  Di atas semangat ini,  Perdana Menteri Nguyen Tan Dung berharap supaya Duta Besar Herminio Lopez Diaz berkoordinasi erat dengan semua Kementerian, Instansi dua negara untuk mendorong pelaksanaan efektif semua permufakatan  yang sudah disepakati pemimpin dua negara dan mendorong program- program kerjasama baru antara Vietnam dengan Kuba di semua bidang.

Pada fihaknya, Duta Besar Kuba Herminio Lopez Diaz menegaskan akan berupaya sekuat tenaga untuk memupuk perkembangan hubungan kerjasama persahabatan Vietnam- Kuba di semua bidang, terutama mendorong kerjasama ekonomi, perdagangan dan investasi, membawa hubungan kerjasama di bidang- bidang ini sepadan dengan hubungan politik yang baik antara dua negara./.

Komentar

Yang lain