PM Vietnam, Nguyen Tan Dung menerima Gubernur Provinsi Yunnan, Tiongkok

(VOVworld) – Ketika menerima Gubernur Provinsi Yunnan, Tiongkok, Chen Hao yang sedang melakukan kunjungan di Vietnam, pada Senin sore (11 Mei), Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Tan Dung menegaskan: Partai, Negara dan rakyat Vietnam selalu sangat menghargai hubungan kemitraan strategis dan komprehensif dengan Tiongkok, berharap akan berupaya sekuat tenaga bersama dengan Tiongkok terus membawa hubungan dua negara semakin menjadi intensif dan efektif, memberikan kepentingan praksis  dan demi perkembangan bersama dua negara. Beliau  mengatakan bahwa untuk memperkuat hubungan kerjasama antara dua negara dan daerah-daerah di Vietnam  dengan provinsi Yunnan, para pemimpin  provinsi-provinsi yang punya garis perbatasan bersama perlu secara permanen mengadakan pertemuan dan perbahasan untuk memperkuat kepercayaan dan saling pengertian.


PM Vietnam, Nguyen Tan Dung menerima Gubernur Provinsi Yunnan, Tiongkok - ảnh 1
PM Vietnam, Nguyen Tan Dung menerima Gubernur Provinsi Yunnan, Tiongkok, Chen Hao
 (Foto: vov.vn)

PM Nguyen Tan Dung meminta kepada Vietnam dan Tiongkok pada umumnya dan daerah-daerah di dua negara, termasuk provinsi Lao Cai dan provinsi Yunnan pada khususnya terus  memperkuat aktivitas-aktivitas kerjasama ekonomi, perdagangan, investasi, pariwisata; mendorong penggelaran proyek-proyek lalu lintas yang mengkonektivitaskan dua negara; menyederhanakan prosedur-prosedur imigrasi dan ekspor,impor untuk mendorong pertukaran barang dagangan dan pariwisata. Untuk menciptakan syarat  bagi proses temu pergaulan dan kerjasama perbatasan, PM Nguyen Tan Dung meminta kepada kedua pihak supaya melakukan kerjasama yang tulus dan berkemauan baik untuk mempertahankan keamanan perbatasan, bersama-sama membangun garis perbatasan  yang damai, bersahabat,  bekerjasama dan berkembang antara dua negara. Beliau juga mendukung rekomendasi provinsi Yunnan tentang pembukaan trayek udara ke Vietnam dan mendukung provinsi Yunnan dan provinsi Lao Cai membangun zona kerjasama ekonomi lewat perbatasan./.

Komentar

Yang lain