PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc melakukan kunjungan di kecamatan Khue Ngoc Dien, kabupaten Krong Bong, provinsi Dac Lac

(VOVworld) - Sehubungan dengan kunjungan kerja di provinsi Dac Lac, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, pada Jumat sore (10 Maret), telah  mengunjungi para pemimpin dan warga kecamatan Khue Ngoc Dien, kabupaten Krong Bong. 



PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc melakukan kunjungan di kecamatan Khue Ngoc Dien, kabupaten Krong Bong, provinsi Dac Lac - ảnh 1
Perdana Menteri  Nguyen Xuan Phuc berharap supaya warga di kecamatan Khue Ngoc Dien menggliat  dalam kehidupan
(Foto: vov.vn)


Di sana, PM Nguyen Xuan Phuc berharap supaya pemerintahan kecamatan ini mendorong cepat peta jalan membangun pedesaan baru, meningkatkan hasil-guna reformasi administrasi, mengembangkan setinggi-tingginya kekuatan terpadu dari persatuan besar seluruh rakyat, menggerakkan semua sumber daya, dengan antusias berkompetisi melakukan produksi, membangun dukuh berbudaya, memberikan sumbangan pada perkembangan bersama kabupaten Krong Bong dan provinsi Dac Lac. PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada kecamatan ini supaya memperhatikan lebih lanjut lagi tugas  mengentas dari kelaparan dan kemiskinan, memberikan analisi dan penilaian yang tepat tentang sebab-musabab yang mengakibatkan prosentase kepala keluarga miskin masih tinggi untuk mengajukan arah pemecahan yang cocok, selangkah demi selangkah menggeliat lepas dari kemiskinan.

Komentar

Yang lain