PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc melakukan temu kerja dengan Grup PVN

(VOVworld) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, pada Jumat pagi (22/4), telah mengadakan temu kerja dengan badan pimpinan Grup Permigasan Nasional Vietnam (PVN) untuk menguasai situasi produksi dan bisnis serta menegaskan solusi-solusi mengatasi kesulitan, memperhebat  produksi  PVN. 


PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc melakukan temu kerja dengan Grup  PVN - ảnh 1
PM Nguyen Xuan Phuc berbicara di depan temu kerja
(Foto: vov.vn)


Ketika berbicara di depan temu kerja ini, PM Nguyen Xuan Phuc  menekankan: Dalam proses  terbentuk dan berkembangnya,  PVN selalu mendapat perhatian khusus, bimbingan dan  syarat yang kondusif dari Partai Komunis dan Negara Vietnam. Hasil aktivitas Grup tersebut telah memberikan sumbangan-sumbangan penting pada usaha industrialisasi, modernisasi Tanah Air, menjamin keamanan energi nasional, memberikan sumbangan besar pada APBN dan perkembangan sosial-ekonomi Tanah Air. Beliau meminta kepada kolektif pemimpin Grup ini dan unit-unit anggotanya supaya menyemangati para pejabat, pegawai guna mengatasi problematik dan keterbatasan, dari situ terus berkembang dengan stabil. PM Vietnam juga meminta  kepada berbagai kementerian, instansi bersama dengan PVN supaya memeriksa kembali semua status dan  ketentuan untuk meningkatkan hasil-guna manajemen Negara, manajemen badan usaha, memperkuat penerapan ilmu pengetahuan-teknologi, bersamaan itu mengajukan solusi-solusi yang sinkron untuk melaksanakan secara paling baik tugas-tugas yang dilimpahkan oleh Partai, Negara dan rakyat.

Komentar

Yang lain