PM Vietnam Nguyen Xuan Phuc menerima Menteri Dalam Negeri Mozambik, Basilio Monteiro

(VOVworld) – Ketika menerima Menteri Dalam Negeri Mozambik, Basilio Monteiro, pada Selasa sore (22 November), Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menyatakan bahwa dua negara mempunyai hubungan tradisional yang baik dan Vietnam ingin mendorong hubungan ini semakin berkembang secara komprehensif di banyak bidang.

PM Vietnam Nguyen Xuan Phuc menerima Menteri Dalam Negeri Mozambik, Basilio Monteiro - ảnh 1
PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menerima
Menteri Dalam Negeri Mozambik, Basilio Monteiro
(Foto: Vietnam+)


PM Nguyen Xuan Phuc menyambut baik hasil kerjasama antara Kementerian Dalam Negeri Mozambik dan Kementerian Keamanan Publik Vietnam, khususnya di bidang pelatihan pejabat, kerjasama mencegah dan memberantas kriminalitas teknologi tinggi, kriminalitas narkotika dan perdagangan gelap satwa liar. PM Nguyen Xuan Phuc menekankan bahwa kerjasama di bidang keamanan akan menciptakan fundasi yang penting sebagai syarat yang kondusif untuk mendorong investasi dan kerjasama di bidang ekonomi antara dua negara.  

Komentar

Yang lain