PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc Menghadiri Konferensi Evaluasi dari Departemen Ekonomi KS PKV

(VOVWORLD) - Ketika berbicara di depan konferensi evaluasi pekerjaan tahun 2019, penggelaran tugas tahun 2020 dari Departemen Ekonomi Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV) yang berlangsung pada Jumat (17/1), di Kota Hanoi, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menekankan bahwa Departemen Ekonomi KS PKV telah berjalan seperjalanan dengan Pemerintah di front ekonomi. 
PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc Menghadiri Konferensi Evaluasi dari Departemen Ekonomi KS PKV - ảnh 1 PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menghadiri Konferensi Evaluasi dari Departemen Ekonomi KS PKV (Foto: VGP / Quang Hieu)

Hasil-hasil komprehensif yang dicapai tanah air ada peranan sumbangan penting yang diberikan Departemen Ekonomi KS PKV. Di antaranya, Departemen Ekonomi telah melaksanakan secara baik peranan sebagai badan penelitian dan konsultasi tingkat strategis, memberikan rekomendasi agar Polit Biro KS PKV memberlakukan banyak haluan dan kebijakan besar dan penting di bidang sosial-ekonomi. Pekerjaan koordinasi dan kerjasama dengan Pemerintah selama belakangan ini mencapai kesepakatan tinggi. Bersamaan itu, PM Nguyen Xuan Phuc juga menganggap bahwa Departemen Ekonomi KS PKV dan semua kementerian, instansi dan Pemerintah perlu bersatu untuk bersama-sama mengatasi kesulitan, melakukan koordinasi yang lebih baik lagi untuk memajukan tanah air.

Komentar

Yang lain