PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc mengunjungi kabupaten Tra Linh, provinsi Cao Bang
(VOVworld) – Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, Minggu sore (8/1), telah mengunjungi kabupaten Tra Linh, provinsi Cao Bang dan melakukan kunjungan survei di Koridor Perbatasan Nasional Tra Linh (Vietnam) - Longbang (kota Jingxi, Guangxi, Tiongkok).
Para komandan dan prajurit Pos Perbatasan Koridor Tra Linh
menyambut kunjungan PM Nguyen Xuan Phuc
(Foto: vov.vn)
PM Nguyen Xuan Phuc menganggap bahwa tugas titik berat dari daerah ini yalah menganalisis alasan dan menjalankan solusi kongkrit untuk mengatasi prosentase orang miskin di daerah yang masih berada di tarap tinggi. Menurut Beliau, mengembangkan perdagangan dan jasa merupakan arah yang tepat dari provinsi Cao Bang pada umumnya dan kabupaten Tra Linh pada khususnya. Membangun koridor perbatasan Tra Linh menjadi koridor perbatasan internasional merupakan arah perkembangan yang penting, tapi perlu dilaksanakan secara sinkron dengan pembentukan kelompok-kelompok barang unggulan ekspor untuk menyerap pertukaran perdagangan. PM Nguyen Xuan Phuc juga meminta kepada pemerintahan daerah supaya menjaga hubungan persahabatan, keamanan dan ketertiban di kawasan dan di dunia.
Sehubungan dengan ini, PM Nguyen Xuan Phuc menyampaikan 100 bingkisan kepada para kepala keluarga miskin di kabupaten Tra Linh, mengunjungi dan memberikan bingkisan kepada para komandan dan prajurit Pos Perbatasan Koridor Tra Linh.