PM Vietnam, Pham Minh Chinh: Kementerian Perencanaan dan Investasi Harus Turut Bangun Perekonomian Vietnam yang Independen, Mandiri, dan Aktif Melakukan Integrasi Intermasional

(VOVWORLD) - Pada Rabu pagi (4 Oktober) di Hanoi, ketika berbicara pada Konferensi Evaluasi Pekerjaan Tahun 2022, penggelaran tugas Tahun 2023 Instansi Perencanaan dan Investasi, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh meminta Kementerian Perencanaan dan Investasi Vietnam untuk terus lebih berupaya dalam penyelenggaraan rencana dan koordinasi ekonomi makro untuk menstabilkan ekonomi makro dan mengendalikan inflasi.
PM Vietnam, Pham Minh Chinh: Kementerian Perencanaan dan Investasi Harus Turut Bangun Perekonomian Vietnam yang Independen, Mandiri, dan Aktif Melakukan Integrasi Intermasional - ảnh 1PM Pham Minh Chinh menghadiri dan berbicara pada konferensi tersebut. Foto: Koran Nhandan

Kementerian tersebut perlu memantau dengan ketat perkembangan stuasi regional dan internasional, mengidentifikasi peluang dan tantangan dengan jelas; memperkuat prakiraan dan peringatan, secara proaktif membangun skenario untuk tepat waktu memberikan masukan kepaa Pemerintah, Perdana Menteri tentang solusi-solusi  dalam mengarahkan, mengoperasikan, dan menggelar Resolusi Partai, Majelis Nasional, dan Pemerintah dengan Pemerintah dan PM.

PM meminta Kementerian Perancanaan dan Investasi untuk terus turut membangun perekonomian yang independen, mandiri, dan dikaitkan dengan proaktif dan inisiatif dalam melakukan integrasi internasional secara intensif dan ekstensif, substantif dan efektif; mengatasi problematik yang muncul; mendorong inovasi kreatif, menerapkan sains teknologi, merapati kecenderungan besar seperti: pengembangan ekonomi sirkular, ekonomi hijau; memobilisasi sumber daya masyarakat pada investasi pembangunan; dan mendorong transformasi digital.

Komentar

Yang lain