PM Vietnam, Pham Minh Chinh Lakukan Survei terhadap Berbagai Bangunan dan Proyek di Provinsi Tien Giang

(VOVWORLD) - Pada Sabtu sore (23 Maret), Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh telah melakukan survei dan pemeriksaan laju beberapa proyek titik berat di Provinsi Tien Giang seperti tanggul laut Go Cong dan proyek pembangunan jembatan Rach Mieu 2.
PM Vietnam, Pham Minh Chinh Lakukan Survei terhadap Berbagai Bangunan dan Proyek di Provinsi Tien Giang - ảnh 1PM Pham Minh Chinh melakukan survei dan pemeriksaan laju beberapa proyek titik berat di Provinsi Tien Giang (Foto; VNA)

Total panjang tanggul laut Go Cong 15,8 km; berfungsi menjamin keselamatan jiwa, harta benda Negara dan sekitar 600 ribu kepala keluarga, melindungi hampir 54 ribu hektar lahan alam. PM Pham Minh Chinh menugasi Kementerian Pertanian dan Pengembangan Pedesaan untuk berkoordinasi dengan Kementerian Perencanaan dan Investasi guna segera mengatur sumber modal untuk proyek penting ini, bersamaan itu menugasi badan-badan untuk meneliti proyek investasi pelabuhan laut di kawasan ini dengan bentuk kerja sama publik-swasta. 

Jembatan Rach Mieu 2 merupakan jembatan ke-2 berskala besar di atas sungai Tien yang menghubungkan dua Provinsi Tien Giang dan Ben Tre. PM Pham Minh Chinh meminta investor, daerah, para kontraktor untuk berupaya, menjamin laju, kualitas, keselamatan, kebersihan lingkungan, teknik; mengucurkan modal investasi publik secara efektif, turut mendorong pertumbuhan, menciptakan lapangan kerja bagi warga.

Komentar

Yang lain