PM Vietnam, Pham Minh Chinh Memimpin Sidang Tematik Pemerintah tentang Penyusunan Undang-Undang Bulan April

(VOVWORLD) - Pada Kamis pagi (11 April), di Kota Hanoi, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh memimpin sidang tematik Pemerintah tentang legislasi bulan April.
PM Vietnam, Pham Minh Chinh Memimpin Sidang Tematik Pemerintah tentang Penyusunan Undang-Undang Bulan April - ảnh 1PM Pham Minh Chinh (Foto: VOV)

Pada sidang ini, para anggota Pemerintah mempelajari, memberikan pendapat, dan mengesahkan dua isi penting yaitu Rancangan Undang-Undang mengenai Pajak Pertambahan Nilai (amandemen); Opsi penggunaan sumber pendapatan tambahan, penghematan pengeluaran permanen APBN tahun 2023.

PM Vietnam, Pham Minh Chinh Memimpin Sidang Tematik Pemerintah tentang Penyusunan Undang-Undang Bulan April - ảnh 2Panorama sidang tersebut (Foto: VOV)

Pada acara pembukaan sidang tersebut, PM Pham Minh Chinh menekankan bahwa terobosan strategis tentang penyempurnaan institusi merupakan satu haluan besar dari Negara, dilakukan secara gigih, kian menjadi lebih profesional, sistematis, ilmiah, substansial, dan efektif. Dia memberitahukan, dari awal masa bakti hingga kini, Pemerintah telah mengadakan 25 sidang tematik tentang penyusunan undang-undang, memberikan pendapat, mempelajari, dan mengesahkan hampir 100 permintaan tentang penyusunan undang-undang, rancangan undang-undang, dan isi-isi yang terkait.

Komentar

Yang lain