PM Vietnam, Pham Minh Chinh Menerima Koordinator Tetap dan Para Kepala Perwakilan Entitas-Entitas PBB untuk Vietnam

(VOVWORLD) - Pada Minggu sore (10 November), di Kota Hanoi, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh menerima Pauline Tamesis, Koordinator Tetap dan para Kepala Perwakilan Entitas-Entitas Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk Vietnam sehubungan dengan peringatan Hari PBB (24 Oktober).
PM Vietnam, Pham Minh Chinh Menerima Koordinator Tetap dan Para Kepala Perwakilan Entitas-Entitas PBB untuk Vietnam - ảnh 1PM Pham Minh Chinh bersama dengan  Pauline Tamesis, Koordinator Tetap dan para Kepala Perwakilan Entitas-Entitas PBB untuk Vietnam. Foto: VGP

Dalam pertemuan ini, PM Pham Minh Chinh membahas beberapa titik berat yang konkret dalam kerja sama antara Vietnam dan sistem pembangunan PBB pada waktu mendatang. Dia meminta semua entitas PBB di Vietnam supaya terus bekerja sama erat dengan berbagai kementerian, instansi dan daerah, memberikan konsultasi kebijakan, memobilisasi sumber daya internasional, khususnya sains teknologi, inovasi kreatif, meningkatkan kemampuan manajemen nasional, pelatihan sumber daya manusia, memenuhi kebutuhan dan sesuai dengan arahan-arahan pembangunan dan prioritas Vietnam pada tahap mendatang.

Pada pihaknya, Koordinator Tetap dan para Kepala Perwakilan Entitas-Entitas PBB di Vietnam mengapresiasi peranan, komitmen yang kuat dan sumbangan-sumbangan positif dari Vietnam di mekanisme-mekanisme PBB. Pihak PBB secara khusus menyambut upaya-upaya Vietnam dalam mendorong pelaksanaan prioritas-prioritas bersama PBB dan komunitas internasional dalam memelihara perdamaian dan mendorong pembangunan yang berkelanjutan.

Komentar

Yang lain