PM Vietnam, Pham Minh Chinh Tiba di Ibu Kota Vientiane, Mulai Kunjungan di Laos
(VOVWORLD) - Pada Kamis pagi (9 Januari), Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh dan delegasi tingkat tinggi Vietnam tiba di Bandara internasional Wattay, Ibu kota Vientiane, memulai kunjungan di Laos dan menjadi pemimpin bersama Sidang ke-47 Komite Antarpemerintah Vietnam - Laos, dari tanggal 9 sampai 10 Januari atas undangan PM Laos, Sonexay Siphandone.
Acara penyambut PM Pham Minh Chinh di bandara Laos. Foto: VGP |
Menurut rencana, dalam kunjungan kerja ini, PM Pham Minh Chinh beserta PM Laos, Sonexay Siphandone bersama-sama memimpin Sidang ke-47 Komite Antarpemerintah Vietnam-Laos dan Konferensi Kerja Sama Investasi Laos-Vietnam. Di samping itu, PM Pham Minh Chinh akan melakukan berbagai pembicaraan dan pertemuan dengan para pemimpin senior Laos; menemui para mantan pemimpin senior Laos; melakukan temu kerja dengan pemimpin beberapa badan Laos dan menghadiri event-event bersama Vietnam-Laos.