PM Yunani memperingatkan kesulitan-kesulitan setelah mencapai permufakatan perpanjangan waktu paket bantuan dengan EU

PM Yunani memperingatkan kesulitan-kesulitan setelah mencapai permufakatan perpanjangan waktu paket bantuan dengan EU - ảnh 1
PM Yunani Alexis Tsipras
(Foto: VNA)
(VOVworld) – Pada Sabtu (21 Februari), Perdana Menteri (PM) Yunani, Alexis Tsipras memberitahukan bahwa permufakatan dengan para pemimpian Uni Eropa tentang memperpanjang waktu pemberian bantuan kepada negara ini akan membantu menghentikan semua langkah mengetatkan ikat pinggang, tapi bersamaan itu memperingatkan bahwa semua kesulitan yang sebesarnya tetap di depan. Dalam pidato yang ditayangkan di seluruh Yunani setelah para kreditor memperpanjang waktu selama 4 bulan lagi tentang paket bantuan yang akan habis efektif pada akhir bulan ini, PM Tsipras memberitahukan bahwa permufakatan tersebut membantu menghentikan semua langkah mengetatkan ikat pinggang, tapi Yunani membayar harga dengan “konsesi-konsesi”, diantaranya mengeluarkan komitmen-komitmen tentang reformasi dasar pada 23 Februari ini. Semua reformasi tersebut bertujuan meyakinkan para kreditor Eropa supaya memperpanjang lagi paket-paket pinjaman kepada Yunani pada latar belakang Athena tidak menerima pinjaman langsung. Selain itu, pemimpin Yunani ini juga memperingatkan bahwa berbagai kesulitan yang sebenarnya tetap ada di depan, bersamaan itu memberitahukan bahwa Pemerintah pimpinannya akan berfokus melakukan perundingan tentang satu rencana reformasi baru dengan para kreditor pada Juni mendatang./.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain