Presiden AS, Barack Obama membatalkan pertemuan dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin

(VOVworld) – Pada Rabu (7 Agustus), Amerika Serikat (AS) memberitahukan bahwa pertemuan puncak antara Presiden AS, Barack Obama dan Presiden Rusia, Vladimir Putin yang direncanakan dilakukan di Mokswa (Ibukota Rusia) dalam kerangka  berlangsung Pertemuan Puncak Kelompok perekonomian-perekonomian maju dan baru muncul papan atas di dunia (G-20) dari 5 sampai 6 September mendatang  di St. Petersburg telah dibatalkan.

Presiden AS, Barack Obama membatalkan pertemuan dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin - ảnh 1
Presiden AS, Barack Obama (kiri) dan Presiden Rusia, Vladimir Putin
(Foto: vnexpress.net)


Menurut jurubicara Gedung Putih, Jay Carney, pertemuan puncak tersebut telah dibatalkan karena kurang ada perkembangan dalam serentetan masalah antara AS dan Rusia, yang meliputi pertahanan rudal dan pengontrolan senjata, hubungan perdagangan, keamanan global serta kekecewaan Washington terhadap Moskwa yang telah mengizinkan mantan personel CIA, Edward Snowden tinggal sementara di Rusia dalam waktu satu tahun. Akan tetapi, menurut jurubicara Jay Carney, Presiden Barack Obama tetap berencana menghadiri Pertemuan Puncak G-20 di St.Petersburg./.

Komentar

Yang lain