Presiden Baru Filipina menetapkan unsur kabinet

Presiden Baru Filipina menetapkan unsur kabinet - ảnh 1
Presiden Filipina R. Duterte
(Foto: reuters)
(VOVworld) – Presiden terpilih Filipina, Rodrigo Duterte, Selasa (31/5), menominasikan para unsur kabinetnya, sehari setelah Parlemen Filipina mengumumkan kemenangannya dalam pemilihan Presiden pada 9/5 lalu. Ketika berbicara di depan jumpa pers di kota Davao, tempat di mana Duterte memikul jabatan walikota selama lebih dari dua dekade. Presiden terpilih Filipina menekankan bahwa dia bisa menjamin para calon anggota Pemerintah adalah orang-orang yang jujur dan menomor-satukan kepentingan umum. Dia menegaskan kembali komitmen-komitmen berjuang melawan birokratisme, korupsi dan penindasan kriminalitas. Dia memberitahukan akan merekrut dua satuan tentara dan 3.000 personil polisi untuk menjamin keamanan nasional, bersamaan itu menghadapi kriminalitas dan perdagangan narkoba. Menurut rencana, Rodrigo Duterte akan dilantik pada 30/6 ini.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain