Presiden Donald Trump dinyatakan tidak bersalah di sesi persidangan di Senat

(VOVWORLD) - Para senator Amerika Serikat (AS) baru-baru ini melakukan pemungutan suara terhadap dua tuduhan terhadap Presiden Donald Trump yang telah menyalahgunakan kekuasaan dan merintangi Kongres. 
Presiden Donald Trump dinyatakan tidak bersalah di sesi persidangan di Senat - ảnh 1Panorama sesi persidangan tersebut (Foto: Reuters) 

Pada sesi persidangan di Senat, ada 52 senator Partai Republik telah memberikan suara bahwa Presiden tidak bersalah, pada saat semua 47 senator Partai Demokrat memberikan suara bahwa Presiden bersalah. Hanya ada seorang senator Partai Republik, Mitt Romney yang telah memberikan suara bahwa Presiden bersalah.

Ketika berbicara sebelum pemungutan suara ini, senator Mitt Romney menganggap bahwa tujuan Presiden Donald Trump merupakan perseorangan dan politik, dan dia akan memberikan suara tuduhan salah terhadap Presiden Donald Trump yang menyalahgunakan kekuasaan.

Dalam kesimpulan terakhir, Ketua Mahkamah Agung AS, John Roberts telah menyatakan bahwa Presiden Donald Trump tidak bersalah terhadap dua tuduhan yaitu menyalahgunakan kekuasaan dan merintangi Kongres.

Komentar

Yang lain