Presiden Negara Truong Tan Sang: Instansi pengadilan menggelarkan pelaksanaan Undang-Undang Dasar yang dikaitkan dengan reformasi hukum

(VOVworld) – Pada Selasa pagi, (14 Januari), ketika menghadiri dan memberikan pidato pengarahan di depan konferensi menggelarkan pekerjaan tahun 2014 dari Mahkamah Rakyat Agung, Presiden Negara Vietnam, Truong Tan Sang menekankan bahwa menurut Undang-Undang Dasar Republik Sosialis Vietnam, pengadilan adalah lembaga pengadilan Negara Republik Sosialis Vietnam, melaksanakan hak hukum.

Presiden Negara Truong Tan Sang: Instansi pengadilan menggelarkan pelaksanaan Undang-Undang Dasar yang dikaitkan dengan reformasi hukum - ảnh 1
Presiden Truong Tan Sang dan para utusan
(Foto: congly.com.vn)

Pengadilan rakyat punya tugas membela keadilan, membela hak manusia, hak warga negara, membela institusi sosialis, membela kepentingan negara, hak dan kepentingan yang sah dari organisasi dan perseorangan. Beliau meminta kepada instansi pengadilan supaya memperjelas isi hak hukum dalam semua periode investigasi, penuduhan, pengadilan dan pelaksanaan hukuman, melakukan penelitian secara sistimatik dan komprehensif wewenang pengadilan, dewan pengadilan dan lain-lain untuk melembagakannya dalam undang-undang organisasi rakyat, mengkongkritkan semua ketentuan Undang-Undang Dasar maupun agar supaya bisa memanifestasikan posisinya. Presiden Truong Tan Sang meminta kepada pimpinan teras Mahkamah Rakyat Agung supaya memberikan bimbingan yang intensif terhadap pengadilan rakyat berbagai tingkat dalam proses menggelarkan pelaksanaan acara hukum yang dikaitkan dengan reformasi hukum sampai tahun 2020. Disamping itu, berfokus melaksanakan beberapa solusi yang bersifat terobosan tentang perdebatan di pengadilan, memperkuat pekerjaan pelatihan. Presiden Truong Tan Sang meminta: “Badan harian Komite Partai, pimpinan Mahkamah Rakyat Agung meninjau kembali semua isi dan tugas yang termasuk pada tanggung-jawab. Diantaranya menaruh perhatian khusus terhadap pembaruan organisasi Mahkamah Rakyat Agung menurut arah ramping dengan barisan  jaksa papan atas tentang hukum dan berpengalaman melakukan pengadilan lama, memperbarui pengorganisasian pengadilan, menetapkan secara jelas tugas, hak dan peserta  acara hukum menurut arah menjamin keterbukaan, demokrasi, keadilan, keseriusan dan demi keadilan dan lain-lain./.

Pada tahun 2014, instansi pengadilan memperbarui proses perdebatan di pengadilan menurut arah subtantif, menjamin demokrasi, keterbukaan dan sesuai dengan ketentuan hukum. Pengadilan rakyat berbagai tingkat juga berfokus memecahkan secara tuntas semua kasus besar dan kasus titik berat, khususnya ialah kasus korupsi. Disamping itu, instansi pengadilan akan meningkatkan kualitas pengadilan pertama dan pengadilan kasasi, menjamin agar semua keputusan pengadilan sesuai dengan hukum dan benar-benar mendatangkan keadilan kepada masyarakat./.

Komentar

Yang lain