Presiden Nguyen Xuan Phuc Sampaikan Gelar Pahlawan untuk Liga Pemuda Penyelamat Tanah Air Benteng Hoang Dieu

(VOVWORLD) - Sehubungan dengan peringatan ulang tahun ke-67 Hari Pembebasan Ibukota (10 Oktober 1954- 10 Oktober 2021), pada Jumat sore 8 Oktober di Kota Hanoi Presiden Nguyen Xuan Phuc menghadiri Acara penganugerahan gelar Pahlawan Angkatan Bersenjata Rakyat Liga Pemuda Penyelamat Tanah Air Benteng Hoang Dieu dan Program “Memuji orang baik, pekerjaan baik dan memuliakan warga unggul Ibukota tahun 2021”. Program tersebut diadakan secara tatap muka dan virtual.
Presiden Nguyen Xuan Phuc Sampaikan Gelar Pahlawan untuk Liga Pemuda Penyelamat Tanah Air Benteng Hoang Dieu - ảnh 1Presiden Nguyen Xuan Phuc menganugerahkan gelar Pahlawan Angkatan Bersenjata Rakyat kepada Liga Pemuda Penyelamat Tanah Air Benteng Hoang Dieu (Foto: VNA)
Pada Agustus 1944, memenuhi tuntutan revolusi dan di bawah kepemimpinan Partai, di Jalan Bat Dan nomor 46, Distrik Hoan Kiem, Kota Hanoi, beberapa organisasi kaum pemuda Kota Hanoi dari Front Viet Minh telah bersatu mendirikan Liga Pemuda Penyelamat Tanah Air Benteng Hoang Dieu. Guna melanjutkan tradisi liga-liga pemuda zaman dahulu, selama tahun-tahun terakhir kaum pemuda Ibukota telah ikut serta dalam semua front, berkontribusi dalam pembangunan Ibukota menjadi kota kreatif, demi perdamaian, dan kota berusia ribuan tahun yang berbudaya.

Pada acara tersebut, Presiden Nguyen Xuan Phuc atas nama Partai dan Negara Vietnam menganugerahkan gelar Pahlawan Angkatan Bersenjata Rakyat kepada Liga Pemuda Penyelamat Tanah Air Benteng Hoang Dieu.

Sehubungan dengan kesempatan tersebut, Kota Hanoi juga memuji para teladan dengan pekerjaan yang baik, yang paling unggul, dan memuliakan 9 warga unggul Ibukota tahun 2021. 

Komentar

Yang lain