Presiden Putin: Undang-Undang tentang status istimewa untuk Donbass merupakan satu langkah yang tepat

Presiden Putin: Undang-Undang tentang status istimewa untuk Donbass merupakan satu langkah yang tepat - ảnh 1
Presiden Rusia, Vladimir Putin
(VOVworld) - Dalam keterangannya kepada pers tentang krisis di Ukraina, Presiden Rusia, Vladimir Putin menyatakan bahwa Undang-Undang tentang status istimewa untuk daerah Donbass yang baru saja diberlakukan oleh Presiden Ukraina Petro Poroshenko merupakan satu langkah yang tepat arah. Dia mengharapkan bahwa undang-undang ini akan digunakan untuk mengatasi secara konsekuen masalah-masalah keamanan. Presiden Rusia juga meminta supaya cepat melaksanakan garis demarkasi di Ukraina untuk menghentikan gencatan senjata sepenuhnya. Menurut dia, ada sebab subyektif dan obyektif sehingga membuat garis demarkasi belum dilaksanakan dan Rusia akan berusaha membantu pemecahan masalah ini./.

Komentar

Yang lain