Presiden Truong Tan Sang menghadiri program Musim Semi Kampung Halaman 2014

(VOVworld) – Pada Kamis malam (23 Januari) di zona cagar sejarah Benteng Kerajaan Thang Long di ibukota Hanoi diadakan program Musim Semi kampung halaman 2014 dengan tema: “Lac Hong yang jaya”. Presiden Vietnam, Truong Tan Sang dan kira-kira 2.000 diaspora Vietnam yang mewakili kira-kira 4,5 juta diaspora Vietnam yang sedang tinggal di 103 negara dan teritorial di dunia telah menghadiri program ini.

Pada malam pertukaran kesenian ini, Presiden Truong Tan Sang berpendapat bahwa pada tahun 2013, dengan mengembangkan kekuatan persatuan besar seluruh bangsa, Tanah Air Vietnam telah mengatasi banyak kesulitan dan tantangan, mencapai hasil-hasil yang penting sepert: ekonomi terus mencapai perkembangan; sosial-politik stabil, kehidupan rakyat menjadi baik, keamanan dan pertahanan dipertahankan, prestise dan posisi Vietnam di gelanggang internasional meningkat. Semua hasil itu ada sumbangan yang tidak kecil dari para diaspora Vietnam di luar negeri.

Presiden Truong Tan Sang menghadiri program Musim Semi Kampung Halaman 2014 - ảnh 1
Program ini diadakan di benteng kerajaan kuno Thang Long
(Foto: baodientu.chinhphu.vn)

Presiden Truong Tan Sang mengatakan: “Pada tahun lalu, para diaspora Vietnam di luar negeri juga menghadapi tidak sedikit kesulitan akibat gejolak sosial-politik, tapi memang patut dibanggakan ialah saudara setanah air kita telah tidak henti-hentinya berusaha menggeliat, rajin, cerdas, kreatif dalam bekerja dan belajar untuk mencapai kehidupan yang semakin stabil, berbaur secara mantap pada negara setempat, bersatu membangun komunitas, memikirkan dan menjaga identitas kebudayaan bangsa, hakekat dan semangat Vietnam, bersamaan itu selalu berkiblat ke kampung halaman dan Tanah Air”.

Presiden Truong Tan Sang menegaskan politik yang konsekuen dari Partai Komunis dan Negara Vietnam ialah selalu menganggap orang Vietnam yang bermukim di luar negeri sebagai satu bagian yang tak terpisahkan dari komunitas semua etnis Vietnam.

Presiden Truong Tan Sang percaya bahwa pada tahun 2014 dan tahun-tahun berikutnya, dengan kekuatan dari persatuan besar seluruh bangsa, dukungan dan bantuan dari sahabat-sahabat internasional, maka usaha pembangunan dan pembelaan Tanah Air pasti akan menang, kemerdekaan, kedaulatan, kesatuan dan keutuhan wilayah akan dibela secara mantap, rakyat Vietnam akan mendapat kehidupan yang semakin cukup sandang, cukup pangan, bebas dan berbahagia. Menjelang Hari Raya Tahun baru Tradisional Imlek (Hari Raya Tet) Tahun Kuda 2014, Presiden menyampaikan ucapan selamat kepada para diaspora yang pulang kembali ke Tanah Air untuk menyongsong Hari Raya Tet dan musim Semi dengan penuh kehangatan keluarga dan kampung halaman, serta mengucapkan satu tahun yang sehat walafiat, bahagia dan sukses untuk para diaspora Vietnam yang jauh dari Tanah Air./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain