Presiden Truong Tan Sang mengunjungi para nelayan dan pasukan patroli perikanan , polisi laut di kota Da Nang

(VOVworld) – Pada Rabu sore (2 Juli), Presiden  Vietnam, Truong Tan Sang  dan rombongan kerja Komite Sentral telah mengucapkan salam, menginspirasi dan memberikan bingkisan kepada para nelayan di kota Da Nang (Vietnam Tengah) dan regu pasukan patroli perikanan No.3, para komandan, prajurit kapal polisi laut No.2012 dan No. 2015 yang baru kembali ke daratan setelah  melakukan tugas pelaksanaan hukum di laut.

Presiden Truong Tan Sang mengunjungi para nelayan dan pasukan patroli perikanan , polisi laut di kota Da Nang - ảnh 1
Presiden Negara Vietnam, Truong Tan Sang  melakukan pertemuan
dengan Pasukan Polisi Laut Da Nang.
(Foto:dantri.com.vn)

Dalam pertemuan dengan pemilik 25 kapal penangkap ikan yang baru saja kembali dari  penangkapan ikan di kepulauan Hoang Sa (Paracels), Presiden Vietnam, Truong Tan Sang telah memuji kaum nelayan yang telah bertekat merapati laut dan  lapangan ikan tradisional .

Tentang rekomendasi yang diajukan kaum nelayan yang bersangkutan dengan prosedur meminjam modal untuk menggalang kapal yang bertonase besar, Presiden Negara Truong Tan Sang menegaskan haluan dari Partai dan Negara yalah menciptakan semua syarat bagi kaum nelayan untuk mengembangkan peralatan dan tenang melakukan penangkapan ikan dalam waktu panjang, memperbaiki kehidupan, mengembangkan sosial-ekonomi dan lain-lain…

Ketika berbicara kepada pasukan patroli perikanan Daerah 2, Presiden Negara Truong Tan Sang  menekankan tradisi gigih dan gagah berani dari bangsa. Pasukan patroli perikanan meskipun baru dibentuk, akan tetapi telah gigih mengembangkan kekuatan kepemudaan untuk membela Tanah Air dan membela kaum nelayan Vietnam. Dengan semangat itu, Presiden Negara Truong Tan Sang meminta supaya pasukan patroli perikanan terus berpadu tenaga dengan pasukan polisi laut supaya berjuang  mencapai kemenangan dalam membela kedaulatan, membantu kaum nelayan dengan tenang merapati laut, mengembangkan ekonomi, memperkaya Tanah Air. Beliau menegaskan bahwa Partai dan Negara selalu percaya bahwa pasukan pelaksana hukum di laut akan terus menyelesaikan dengan menonjol tugas yang dilimpahkan./.

Komentar

Yang lain