Presiden Vietnam, Tran Dai Quang menerima Ketua Mahkamah Rakyat Agung Laos

(VOVWORLD) - Di depan pertemuan pada Kamis (4 Januari) di kota Hanoi,  Ketua Makamah Rakyat Agung Laos, Khamphanh Sit Thi Dampha telah menyampaikan kepada Presiden Vietnam, Tran Dai Quang tentang hasil pembicaraan dengan Ketua Mahkamah Rakyat Agung Vietnam, Nguyen Hoa Binh.
Presiden Vietnam, Tran Dai Quang menerima Ketua  Mahkamah Rakyat Agung Laos - ảnh 1Presiden Vietnam, Tran Dai Quang (kanan) dan   Ketua Makamah Rakyat Agung Laos, Khamphanh Sit Thi Dampha. (Foto: Kantor Berita Vietnam)

Pada pertemuan ini, Presiden Tran Dai Quang menilai tinggi prestasi-prestasi yang telah dicapai oleh sistim pengadilan rakyat Laos dalam proses melakukan reformasi dan perkembangan pada waktu lalu.

Presiden Tran Dai Quang menekankan sistim pengadilan memainkan peranan penting dalam membangun Negara hukum, membela keadilan, membela hak manusia di masing-masing negara; bersamaan itu menegaskan dukungan dalam memperkuat hubungan kerjasama antara Mahkamah Rakyat Agung dua negara Vietnam dan Laos.

Pada sore hari yang sama, Ketua Majelis Nasional Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan menerima Ketua Makamah Rakyat Agung Laos, Khamphanh Sit Thi Dampha. Ketua Nguyen Thi Kim Ngan  meminta supaya pada waktu mendatang, sistim pengadilan  rakyat dua negara perlu terus mengembangkan hubungan kerjasama untuk memberikan  kepentingan-kepentingan yang kongkrit dan praksis, memberikan sumbangan positif dalam mengembangkan bersama masing-masing negara, mem memperketat lebih lanjut lagi hubungan kerjasama tradisional antara dua negara.

Komentar

Yang lain