Presiden Vietnam, Truong Tan Sang melakukan kunjungan kerja di provinsi Lang Son

(VOVworld) - Presiden Vietnam, Truong Tan Sang beserta rombongankerja Pusat, hari Selasa pagi (16/2), mengunjungi orang-orang yang mendapat kebijakan prioritas, warga etnis minoritas dan  angkatan bersenjata  kawasan perbatasan  di provinsi Lang Son.



Presiden Vietnam, Truong Tan Sang  melakukan kunjungan kerja di provinsi Lang Son - ảnh 1
Presiden Vietnam, Truong Tan Sang mengunjungi dan memberikan bingkisan kepada warga di 3 kecamatan, kabupaten perbatasan Loc Binh, provinsi Lang Son
(Foto: vov.vn)

Ketika mengunjungi dan memberikan bingkisan kepada warga di 3 kecamatan, kabupaten perbatasan Loc Binh, Presiden Truong Tan Sang meminta kepada pemerintahan daerah supaya berfokus memberi bantuan dan mencari arah yang cocok  untuk meningkatkan kehidupan materiel dan spiritual bagi warga di kawasan  perbatasan.


Ketika mengadakan temu kerja dengan para pemimpin provinsi Lang Son, Presiden Truong Tan Sang beranggapan bahwa dengan keunggulan-nya ialah provinsi koridor perbatasan internasional, provinsi Lang Son perlu memanfaatkan dan mengontrol secara baik ekonomi perdagangan perbatasan. Provinsi ini juga perlu menyerap kedatangan para investor untuk menciptakan kawasan produksi barang dagangan besar yang dikaitkan dengan menggunakan ilmu pengetahuan-teknik, dengan begitu, barulah bisa berdiri secara tegar pada latar belakang melakukan integrasi, melalui itu, turut  meningkatkan kehidupan, menciptakan rasa tenang bagi warga di garis perbatasan.

Komentar

Yang lain