Presiden Vietnam, Truong Tan Sang melakukan kunjungan kerja di provinsi Thanh Hoa

(VOVworld) - Pada Senin (8 Desember), Presiden Vietnam, Truong Tan Sang  melakukan kunjungan kerja di provinsi Thanh Hoa untuk berbahas tentang situasi perkembangan sosial-ekonomi dan menjamin keamanan pertahanan di provinsi ini.

Ketika berbicara di depan  temu kerja dengan pemimpin teras provinsi tersebut, Presiden Truong Tan Sang mencatat  hasil-hasil yang telah dicapai oleh provinsi Thanh Hoa dalam beberapa tahun ini, khususnya  telah membangun 45 kecamatan dan 6 dukuh yang mencapai patokan pedesaan baru, target yang ditetapkann oleh provinsi ini  ialah sampai tahun 2015 akan mencapai 20% jumlah kecamatan yang mencapai patokan pedesaan baru. Beliau menekankan: Pada latar belakang ekonomi menjumpai kesulitan, sektor pertanian dan pedesaan menduduki posisi seimbang, menstabilkan sosial, turut menjamin keamanan pertahanan. Presiden Truong Tan Sang minta perhatian bahwa  pada tahun 2015, tekanan integrasi  regional sangat besar, pembentukan pasar bebas kawasan ASEAN akan berpengaruh kuat terhadap bidang pertanian, oleh karena itu harus meningkatkan daya saing produk pertanian.


Presiden Vietnam, Truong Tan Sang  melakukan kunjungan kerja di provinsi Thanh Hoa  - ảnh 1
Presiden Truong Tan Sang tmengunjungi pabrik Z111
Direktorat Jenderal Industri Pertahanan
(Foto: vov.vn)

Sehubungan dengan peringatan ultah ke-70 Berdirinya  Tentara Rakyat Vietnam (22 Desember), Presiden Truong Tan Sang telah mengunjungi pabrik Z111 Direktorat Jenderal Industri Pertahanan./. 


Komentar

Yang lain