Presiden Vietnam, Truong Tan Sang menghadiri Konferensi evaluasi masa 10 tahun pelaksanaan Resolusi 36 Polit Biro mengenai pekerjaan di kalangan orang Vietnam di luar negeri

(VOVworld) – Pada Selasa pagi (20 Mei), di kota Hanoi, Komisi Negara urusan orang Vietnam di luar negeri mengadakan Konferensi evaluasi masa 10 tahun pelaksanaan Resolusi 36 Polit Biro Komite Sentral Partai Komunis Vietnam mengenai pekerjaan di kalangan orang Vietnam di luar negeri.          

Laporan pada konferensi ini menunjukkan bahwa dari tahun 2004 sampai sekarang, komunitas orang Vietnam di luar negeri terus meningkat secara drastis dalam hal jumlah, dari 2,7 juta orang pada tahun 2004 menjadi kira-kira 4,5 juta orang pada saat ini yang sedang tinggal, belajar dan bekerja di kira-kira 100 negara dan teritorial.          

Presiden Vietnam, Truong Tan Sang menghadiri Konferensi evaluasi masa 10 tahun pelaksanaan Resolusi 36 Polit Biro mengenai pekerjaan di kalangan orang Vietnam di luar negeri - ảnh 1
Presiden Truong Tan Sang berbicara di depan konferensi
(Foto: baodientu.chinhphu.vn)

Sekarang ada kira-kira 3.600 badan usaha dengan modal pendaftaran bisnis dan modal sumbangan yang diberikan para diaspora mencapai kira-kira USD 8,6 miliar. Valuta asing milik para diaspora Vietnam yang dikirim ke Tanah Air meningkat rata-rata 10-15% setiap tahun. Setelah Resolusi 36 diberlakukan, pekerjaan menggerakkan para diaspora Vietnam aktif digelarkan dengan bentuk dan isi yang beraneka-ragam.          

Setiap tahun, program Musim Semi Kampung Halaman, program perkemahan untuk para pemuda diaspora Vietnam, aktivitas-aktivitas balas budi diadakan yang menyerap partisipasi ribuan diaspora Vietnam. 

Pada konferensi ini, beberapa peserta memberikan rekomendasi bahwa pada waktu mendatang, Negara perlu menciptakan syarat untuk merangsang orang Vietnam di luar negeri memberikan sumbangan lebih lanjut lagi kepada Tanah Air, misalnya meninjau kembali Undang-Undang (UU) mengenai Kewarga-negaraan, UU mengenai Investasi, UU mengenai imigrasi, UU mengenai pembelian rumah dan tanah tempat tinggal./.

Komentar

Yang lain