Presiden Vietnam, Vo Van Thuong Menerima Dubes Kazakhstan

(VOVWORLD) - Presiden Vietnam, Vo Van Thuong, pada Rabu pagi (30 Agustus), di Kota Hanoi, menerima Duta Besar (Dubes) Kazakhstan, Yerlan Baizhanov yang berpamitan sehubungan dengan akhir masa baktinya di Vietnam. 
Presiden Vietnam, Vo Van Thuong Menerima Dubes Kazakhstan - ảnh 1Presiden Vietnam, Vo Van Thuong menerima Dubes Kazakhstan, Yerlan Baizhanov (Foto: VOV)

Presiden Vo Van Thuong berterima kasih kepada Dubes Yerlan Baizhanov yang telah berkoordinasi baik dengan badan-badan fungsional Vietnam untuk menyelenggarakan dengan sukses kunjungan Presiden Kassym-Jomart Tokayev. Vietnam mengapresiasi keberhasilan kunjungan ini, dan percaya bahwa kunjungan akan membuka halaman baru dalam hubungan kerja sama antara dua negara Vietnam-Kazakhstan.

Pada pihaknya, Dubes Yerlan Baizhanov menegaskan bahwa Kazakhstan sangat menghargai hubungan dengan Vietnam. Ketika mengungkapkan hubungan kerja sama antara dua negara, ia meminta kedua pihak untuk memperhebat kerja sama di bidang-bidang unggulan yang dimiliki masing-masing pihak.

Komentar

Yang lain