Presiden Vo Van Thuong Mengunjungi Kopassus

(VOVWORLD) - Sehubungan dengan peringatan 79 tahun Berdirinya Tentara Rakyat Vietnam (22 Desember 1944-22 Desember 2023), Presiden Vietnam, Vo Van Thuong, pada Senin pagi (18 Desember), mengunjungi dan memeriksa kesiapan tempur di Komando Pasukan Khusus (Kopassus).
Presiden Vo Van Thuong Mengunjungi Kopassus - ảnh 1Presiden Vo Van Thuong menyapa para perwira dan prajurit pasukan khusus  (Foto: vov)

Presiden Vo Van Thuong, menunjukkan tugas tentara pada umumnya dan pasukan khusus pada khususnya ialah bersedia menyelesaikan semua situasi dengan hasil tertinggi. Dengan demikian, harus membangun Pasuskan Khusus Vietnam yang memiliki kapabilitas politik mantap, mutlak setia pada Partai Komunis, Ibu Pertiwi, dan rakyat, bersedia menerima dan menyelesaikan dengan sukses tugas dalam segala situasi.

“Kita berkebijakan membela Ibu Pertiwi dari dini, dari jauh, namun harus selalu membuat persiapan atas segala situasi. Oleh karena itu, saya sangat menyambut baik para prajurit yang berlatih secara sangat efektif dan antusias. Semoga para prajurit berlatih dengan baik.”

Presiden Vo Van Thuong Mengunjungi Kopassus - ảnh 2Presiden Vo Van Thuong berbicara di pertemuan  (Foto: vov)

Presiden Vo Van Thuong percaya bahwa Pasukan Khusus akan meraih banyak kemenangan lebih lanjut, pantas sebagai pasukan khusus yang elit dari Tentara Rakyat Vietnam. 

Komentar

Yang lain