Program TEAM EUROPE Berkomitmen Berikan Batuan Sebesar 800 Juta Euro kepada ASEAN

(VOVWORLD) - Sidang antara kelompok para Duta Besar (Dubes) ASEAN di Brussels dengan Kepala Direktorat Jenderal Kemitraan Internasional (INTPA) dari Komisi Eropa (EC), Koen Doens diadakan secara virtual pada 20 April di Brussels, Belgia, di bawah kepemimpinan Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Vietnam di Belgia dan Uni Eropa, Vu Anh Quang.
Program TEAM EUROPE Berkomitmen Berikan Batuan Sebesar 800 Juta Euro kepada ASEAN - ảnh 1Dubes Vu Anh Quang (Foto: VNA)
Uni Eropa dan negara-negara anggota telah berkomitmen memberikan bantuan keuangan sebesar lebih dari 800 juta euro dalam program TEAM EUROPE kepada negara-negara dari Asosiasi Negara-negara Asia Tenggara (ASEAN). Ini merupakan gagasan yang diprakarsai Uni Eropa pada tahun lalu untuk membantu para mitra di seluruh dunia menghadapi pandemi Covid-19 dan dampak pandemi terhadap perekonomian.

Pada sidang tersebut, kedua pihak menegaskan kembali arti penting dan komitmen untuk mendorong kerja sama internasional dalam menghadapi pandemi dan dampaknya terhadap perekonomian, mengimbau Uni Eropa terus memberikan bantuan secara aktif kepada Gagasan Vaksin Global COVAX di waktu mendatang, turut mendistribusikan vaksin secara adil dan efektif di seluruh dunia.

Kedua pihak juga membahas persiapan bagi Dialog Pembangunan yang Berkelanjutan ASEAN-Uni Eropa yang direncanakan berlangsung pada September mendatang.

Komentar

Yang lain